Rabu, 24 Desember 2008

JATUH TEMPO SUATU AKTIVA

Di dalam pekerjaan kantor sehari-hari, ada kalanya kita disuruh oleh atasan kita untuk menghitung jatuh tempo suatu investasi apabila diketahui jangka waktu periode investasi tersebut caranya dengan menggunakan rumus EDATE.
Formulanya "= EDATE(start date, months)"

Misal :
Suatu obligasi dibeli pada tanggal 01 oktober 2008 dengan jangka watktu 10 bulan, maka jatuh tempo obligasi tersebut adalah :

Di kolom A1 ketik “Tanggal Pembelian” kemudian di kolom C1 diketik tanggal “01 Oktober 2008”

Di kolom A3 ketik “Jangka Waktu” kemudian di kolom C3 diketik “10”

Kemudian pada kolom A5 ketik “Hasil” kemudian di kolom C5 ketikkan rumus “=EDATE(C1,C3)”


Untuk melihat hasilnya dalam tanggal maka di kolom C5 klik kanan mouse pilih format cells di menu number pilih date kemudian di sub kategori, pilih bentuk tanggal yang diinginkan setelah itu clik ok

Oke itu saja

Salam hangat

Tidak ada komentar: