Kamis, 26 Februari 2009

MEMBUAT NOMOR URUT

Dalam pembuatan laporan biasanya di kolom I adalah kolom nomor. Dan biasanya untuk membuat nomor urut cukup dengan mengetik :
=(01 cell diatas)+1

Misal :



Kelemahan rumus ini adalah rumus ini tidak dapat membaca apakah ada / tidak data didalam suatu baris.

Bagaimana bila misalkan yang hendak dibuat adalah nomor urut yang muncul apabila dalam suatu baris ada datanya ?
Maka rumus yang digunakan adalah :
=IF(cell<>””,COUNTA($cell$1:cell1),””)

Misal :



Pengertiannya adalah :
Rumus di A4 apabila di cell B4 tidak sama dengan kosong (""), maka hitung (COUNTA) total jumlah data dari cell ketetapan sampai dengan cell terakhir ($B$4:B4), dan jika di cell B4 kosong maka munculkan tanda kosong ("").
Selanjutnya tinggal di copy A4 dan paste ke baris di bawahnya sampai urutan terakhir.

Oke itu saja,

Salam Hangat

Selasa, 24 Februari 2009

MENGHAPUS ANGKA / HURUF DARI SUATU DATA

Di dalam suatu data sering terdiri dari huruf dan angka, dan ada kalanya kita ingin mengambil angka ataupun hurufnya saja. Dalam Microsoft Excel ada sebuah rumus yang dapat memngeluarkan angka maupun huruf dari suatu data.

Rumusnya adalah :

1. Menghapus Angka Dalam Data :
=SUBSTITUTE(cell,LEFT(cell,SUMPRODUCT((LEN(cell)-LEN(SUBSTITUTE(cell,{0,1,2,3,4,5,6,7,8,9},””))))),””)

Catatan :
- Rumus “LEFT” dapat diganti dengan rumus “RIGHT”.
- Rumus “LEFT” digunakan apabila angka yang hendak dihapus berada disebelah kiri.
- Rumus “RIGHT” digunakan apabila angka yang hendak dihapus berada disebelah kanan.
- cell adalah tempat dimana data berada.

Misal :



Penjelasan :
Untuk hasil di cell "E6"
Untuk menghasilkan "TV" dari data di cell C6 "TV01" maka, pada data di cell C6 diganti (SUBSTITUTE) karakter yang terletak di sebelah kanan (RIGHT), berupa karakter-karakter (LEN) angka (0,1,2,3,4,5,6,7,8,9) menjadi kosong ("").

2. Menghapus Huruf dalam Data :
=--LEFT(cell,SUMPRODUCT((LEN(cell)-LEN(SUBSTITUTE(cell,{0,1,2,3,4,5,6,7,8,9},””)))))

Catatan :
- Rumus “LEFT” dapat diganti dengan rumus “RIGHT”.
- Rumus “LEFT” digunakan apabila huruf yang hendak dihapus berada disebelah kanan.
- Rumus “RIGHT” digunakan apabila huruf yang hendak dihapus berada disebelah kiri.
- cell adalah tempat dimana data berada.

Misal :



Penjelasan :
Untuk hasil di cell "F6"
Untuk menghasilkan angka "1" dari data di cell C6 "TV01" maka, ambil data sebelah kanan (RIGHT) cell C6 yang terdiri dari karakter-karakter (LEN) angka (0,1,2,3,4,5,6,7,8,9) saja.

yah mudah-mudahan anda semua paham dengan apa yang saya jelaskan, jika ada kometar saya tunggu.

salam hangat

Minggu, 22 Februari 2009

UJI KEMAMPUAN MICROSOFT EXCEL

Mungkin anda merasa kemampuan anda mengenai Microsoft Excel sudah mumpuni, dan ingin sekali menguji kemampuan anda tersebut.
Ada sebuah website yang dibuat oleh anak bangsa kita sendiri yang khusus untuk menjajal kemampuan anda tentang microsoft excel, dan tidak hanya microsoft excel ada juga yang lainnya. Dan itu semua GRATIS



Disini anda akan diuji dan dinilai seberapa besar pengetahuan anda tentang microsoft excel, tapi jangan terkejut ya kalau nilai anda dibawah rata-rata. (he he he..)

Anda cukup klik disini atau copy link ini http://www.sertifikasioffice.com

Oke itu saja

Salam Hangat

Jumat, 20 Februari 2009

Rp. 200.000,-/bulan dari Nge-Blog

Hi,

Tidak terasa telah 03 bulan lebih saya mengelola blog ini, dan saya telah bisa menghasilkan uang darinya. Saya bisa dapat Rp.200.000,-/bulan.
Anda pasti bertanya – tanya "Bagaimana bisa menghasilkan uang dari mengelola blog ?"

Jawabannya gampang aja : Saya cukup mengelola blog, kemudian menunggu anda mengunjungi blog. Akhirnya saya memperoleh uang.
Saya cukup menjalankan kiat-kiat dari sahabat saya ; Pak Joko Susilo, karena ini semua adalah ide dari dia.
Jika anda tidak percaya silahkan anda lihat kiat – kiatnya di sini
Atau klik banner diatas ini


Salam Hangat

Kamis, 12 Februari 2009

RUMUS SUMIF (2)

Mungkin anda sudah paham dasar penggunaan rumus SUMIF, dimana rumus ini dapat digunakan untuk menjumlahkan angka berdasarkan suatu kondisi tertentu. Bagaimana bila kondisi yang diberikan lebih dari 1? maka di sesi ke-2 ini saya akan menjelaskannya.

Rumus yang digunakan adalah :
{=SUM(IF(kondisi pertama,IF(KONDISI KEDUA,PENJUMLAHAN)))}

catatan :
tanda "{" dan "}" digunakan sebagai tanda absolut, apabila tidak digunakan maka nilainya tidak akan muncul.
Cara memunculkan tanda diatas adalah setelah menulis rumus : "=SUM ( IF ( kondisi pertama, IF ( KONDISI KEDUA, PENJUMLAHAN)))" dilanjutkan dengan menekan tombol "CTRL + SHIFT + ENTER".  Sehingga jadilah seperti rumus diatas.

Misal :
Toko pakaian baju BAJI memiliki penjualan pada bulan Januari 2009 sebagai berikut :



Keterangan :

Pada kolom F19 penjualan baju warna "PUTIH" dengan ukuran "S" untuk bulan Januari 2009 adalah sebesar Rp. 1.200.000,-.
Dimana kondisi I; kolom B9:B16 dicari hasil baju berwarna "PUTIH", untuk kondisi II; kolom C9:C16 dicari hasil baju ukuran "S".
dan hasilnya pada kolom F9:F16 dilakukan penjumlahan dari kondisi I dan II yakni sebesar "Rp.1.200.000,-"

Pada kolom F20 penjualan baju warna "HITAM" dengan ukuran "M" untuk bulan Januari 2009 adalah sebesar Rp. 900.000,-.
Dimana kondisi I; kolom B9:B16 dicari hasil baju berwarna "HITAM", untuk kondisi II; kolom C9:C16 dicari hasil baju ukuran "M".
dan hasilnya pada kolom F9:F16 dilakukan penjumlahan dari kondisi I dan II yakni sebesar "Rp.900.000,-"

Oke itu aja, Jika ada komentar, saya tunggu

Salam Hangat